Sempat Surut, 2 Kecamatan di Pasuruan Kembali Terendam Banjir

3068

Pasuruan (wartabromo.com) – Sempat surut, banjir lagi-lagi hampiri sebagian warga Pasuruan. Setidaknya, warga di Kecamatan Grati dan Nguling, Rabu (20/3/2019) malam ini, berjibaku dengan banjir.

Banjir salah satunya terpantau di dusun Bebekan Lor, Kelurahan/Kecamatan Grati. Terlihat sejumlah warga mencoba menerjang genangan air di tengah jalan desa, sekitar pukul 22.30 WIB ini.

Selain Bebekan Lor, bencana akibat hujan hingga sungai meluber ini juga dilaporkan berada di Dusun Kebrukan, Desa Kedawung Kulon. Di dua wilayah Kecamatan Grati itu, air merendam rata-rata mencapai 60 sentimeter.

Kecamatan Nguling, yang sebelumnya jarang tercatat Pusdalops BPBD Kabupaten Pasuruan, kali ini dilaporkan juga kebanjiran. Ada dua dusun, yakni Sumurwaru dan Curahtimo, termasuk Desa Sumberanyar tergenang.

Sampai saat ini, sebagian warga masih berjaga, meski sekadar bercengkrama disamping memantau kondisi, meski dikabarkan air sudah mulai akan surut.

Sementara itu, selain banjir BPBD juga sempat mendapat laporan, bila pada siamg tadi terjadi longsoran tebing di Pakis Bincil, Kecamatan Tosari. Material longsor sempat menutupi jalan, sampai akhirnya dapat segera dibersihkan.

Sekedar diketahui, sebelumnya ada tujuh kecamatan sejak Selasa (19/3/2019) hingga Rabu (20/3/2019) siang tadi kebanjiran.

Hampir keseluruhan wilayah terdampak juga sempay surut, meski kini sebagian wilayah Kecamatan Grati dan Nguling, banjir. (ono/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.