Pasuruan (wartabromo.com) – Sandiaga Uno, calon Wakil Presiden (Cawapres) RI dikabarkan akan lakukan kampanye ke Kota/Kabupaten Pasuruan. Namun, Badan Pemenangan (BPN) Prabowo-Sandi menyanggahnya. Kenapa?
Kabar kedatangan Sandi itu, mengemuka setelah rangkaian jadwal kampanye, beberapa hari terakhir menyebar ke lini masa media sosial, terutama grup-grup WhatsApp.
Dalam jadwal itu, Sandi bersama-sama dengan Rhoma Irama, KH Slamet Ma’arif dan Zulkifli hasan, melakukan safari kampanye pada 31 Januari 2019 ke Masjid Agung Kota Pasuruan, ziarah Habib Alwi Assegaf hingga menyapa pedagang pasar Kebonagung.
Pada hari berikutnya, Sandi mengawali salat Subuh di masjid Agung Pandaan, Kabupaten Pasuruan, lalu bertemu dengan pedagang pasar Pandaan dan pasar Bangil. Usai rehat di hotel, pasangan Capres Prabowo ini melakukan salat Jumat di masjid Agung Bangil. Kemudian menuju Kancil Mas, Bangil, untuk melaunching sekretariat BPN Kabupaten Pasuruan.
Belakangan terungkap, kampanye dua hari Sandiaga Uno bersama tokoh politik nasional di Kota/Kabupaten Pasuruan itu, tak pernah ada.
“Nggak ada. Itu wacana,” kata Ketua BPN Kabupaten Pasuruan, Narjohn Najich Afnany via seluler, Kamis (31/1/2019),
Namun demikian, Narjohn menyebutkan bila serangkaian jadwal itu, sebenarnya merupakan bagian usulan sejumlah relawan, yang berkembang dalam sebuah kesempatan sebelumnya.
Diyakinkan, sampai saat ini BPN masih belum tentukan rencana, lebih-lebih berkenaan dengan menghadirkan atau penyambutan Cawapres nomor urut 02, ke Pasuruan.
“Kalaupun ada, yang menentukan nanti juga BPN pusat” kata Narjhon. (ono/ono)