Pasuruan (wartabromo.com) – Tanggul di Lingkungan Bitingan, Kelurahan Kepel, Kota Pasuruan jebol, Sabtu (19/1/2019) dini hari. Akibatnya, air dari Sungai Petung merendam pemukiman hingga persawahan.
Yanuar Afriansyah, Kepala BPBD Kota Pasuruan mengatakan, mulanya, ada sebuah lubang kecil di tanggul yang menahan aliran Sungai Petung.
“Lama-lama tanggulnya terkikis air, sampai jebol pada pukul 01.30 WIB dinihari tadi,” ujarnya kepada wartabromo.
Akibatnya, air sungai meluap hingga ke pemukiman warga. Beberapa daerah yang terdampak diantaranya Lingkungan Bitingan, Kampung Baru, hingga beberapa wilayah di Kelurahan Kepel. Ketinggian air mencapai 50 sentimeter, atau selutut orang dewasa.
“Masuk ke pemukiman, bagian barat tanggul, lalu ke persawahan yang banyak terendam,” tambahnya.
Derasnya air membuat persawahan yang berada di daerah tersebut terancam rusak. Sementara itu, saat ini BPBD Kota Pasuruan bersama Dinas terkait sedang berusaha memperbaiki tanggul.
“Sementara pakai pasir, tapi nanti kalau alat berat datang, diberi batu, untuk menahan air,” pungkasnya. (may/ono)