Bangil (wartabromo.com) – Persekabpas harus menelan kekalahan setelah ditaklukkan Bali United dengan skor 2-0, Minggu (16/12/2018). Serdadu Tridatu pun berhasil melaju ke babak 32 Besar Piala Indonesia.
Dilansir dari liputan 6, sejak menit pertama, Bali United bermain secara agresif dengan menekan lawannya. Peluang pertama dimenit ketujuh yang diciptakan Ilija Spasojevic sayangnya mampu ditepis oleh Alfarisi, Kiper Persekabpas.
Namun tak menyerah, peluang berikutnya di menit ke 15 diciptakan oleh Irfan Bachdim melalui tendangan bebasnya. Fadil Sausu menangkap peluang ini dengan apik, hingga gawang Persekabpaspun jebol melalu tendangan kaki kirinya. Skor 1-0 untuk Bali United.
Tuan rumahpun kebakaran jenggot. Rico Hardiansyah dkk beberapa kali menciptakan peluang. Pada menit ke 18, gawang Wawan Hendrawan hampir saja jebol dengan tendangan bebas Rico. Namun sayangnya, kiper Serdadu Tridatu ini dengan mudah menangkapnya. Skor bertahan hingga turun minum.
Rico rupanya tak pantang menyerah. Salah satu pemain andalan Sakeramania ini kembali membuka peluang pada menit ke 49. Namun, bidikan Rico meleset karena masih melebar dari gawang Wawan.
Permainan cukup alot hingga pada menit ke 62, Bali United melalui Spaso melesatkan tembakan ke gawang Alfarisi. Meski tembakan dari jarak dekat itu mampu dengan mudah ditepis kiper Sakeramania.
Namun striker Naturalisasi ini rupanya tak puas dengan usaha yang digagalkan Alfarisi. Spaso melepaskan tendangan keras pada bola yang diumpan Lilipally hingga pada menit ke 71, gawang Persekabpas kembali kebobolan.
Skor 2-0 untuk Bali United ini akhirnya bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda usainya pertandingan babak 64 besar Piala Indonesia ini. Tim besutan Eko Pudjianto ini pun lolos ke 32 besar pada pertandingan melawan Sakeramania di Stadion R. Sudrasono, Pogar, Bangil. (may/ono)
Berikut susunan Pemain Persekabpas vs Bali United :
Persekabbpas (4-5-1): Muchammad Alfarisi; Joko Suprianto, Toto Prasetyo, Akhmad Fatoni; Muhammad Faruq (c), Misbakhul Huda, Sony Setiawan, M Rochis, Pa’at; Ricko Hardiansyah.
Pelatih: Kasianto
Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Imade Andika, Syaiful Indra Cahya, Ricky Fajrin, Dias Angga; Taufiq, Fadil (c), Yabes Roni; Irfan Bachdim, Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly.
Pelatih: Eko Purdjianto.