Beragam peristiwa kami sajikan pada 30 Oktober melalui laman media online wartabromo. Ragam berita menarik kini kami rangkum untuk kembali anda baca dalam koran online edisi Rabu (31/10/2018). Mulai Maling Motor Kena Bondet, hingga BPJS dan RS dr. Moh. Saleh Probolinggo Digugat Rp 1 Triliun :
- Akibat Bakar Sampah, 4 Toko Pasar Bangil Ludes Terbakar
Bangil (wartabromo.com) – Sedikitnya 4 rumah toko (ruko) di kawasan pasar Bangil dilalap api. Pembakaran sampah diduga jadi pemicunya.
Kebakaran di Pasar Bangil terjadi Selasa (30/10/2018) dinihari sekitar pukul 03.15 WIB. Api membara membakar 4 ruko pasar yang berada di Jalan Apel, Kelurahan Kiduldalem, Kecamatan Bangil itu. Simak Selengkapnya.
- Truk Logistik Tersangkut di Viaduk Gempol
Gempol (wartabromo.com) – Truk logistik tersangkut di batas atas Viaduk, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Selasa (30/10/2018) pagi. Truk ini pun sempat membuat besi pembatas jatuh dan menimpa dump truk dibawahnya.
Menurut informasi, peristiwa terjadi sekira pukul 05.30 WIB. Truk dengan nopol B 9379 KDF yang dikemudikan Carsa (49) warga Pondok Ungu RT 01/RW 03 Medan Satria, Kabupaten Bekasi melaju dari arah timur menuju barat. Simak Selengkapnya.
- Gagal Gondol Motor, Pria asal Gendro Justru Terkena Ledakan Bondet Miliknya
Tutur (wartabromo.com) – Seorang pencuri motor terluka parah terkena ledakan bondet (bom ikan) yang dibawanya, Selasa (30/10/2018). Bondet mengenainya, saat tepergok dan dikejar warga Desa Blarang, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan.
Pencuri bernama Korip Anwar Roji (30), warga Dusun Krajan, Desa Gendro, Kecamatan Tutur itu, terlihat tak berdaya dengan sejumlah luka di tubuhnya. Warga pun membawanya ke rumah sakit hingga kemudian diangkut ke Mapolsek Nongkojajar. Simak Selengkapnya.
- BPJS dan RS dr. Moh. Saleh Probolinggo Digugat Rp 1 Triliun, Ada Apa?
Probolinggo (wartabromo.com) – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Moh. Saleh Probolinggo Kota Probolinggo dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Probolinggo, digugat oleh keluarga korban bernama Sudarman (58). Keluarga korban mengklaim menderita kerugian materiil dan inmateril Rp 1,0026 triliun.
Gugatan itu didaftarkan di Pengadilan Negeri Kota Probolinggo dengan nomor register No.43/PDT.G/2018 oleh Hanifah, istri Sudarman, melalui kuasa hukumnya, Muhammad Sholeh, pada Selasa (30/10/2018). Gugatan dilayangkan karena RSUD dr. Moh. Saleh menolak menangani Sudarman, warga Dusun Krajan, Desa Tongas Wetan Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, karena terbentur aturan BPJS. Simak Selengkapnya.
- Pencaker Resah, Sistem Pendaftaran “Pasuruan Job Fair” Masih Trouble
Pasuruan (wartabromo.com) – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Pasuruan selenggarakan job fair pada 7-8 November 2018. Namun, para pencaker (pencari kerja) resah karena sistem online pendaftaran masih trouble.