Sebab, salah satu kendala yang dialami pelaku UMKM adalah keterbatasan promosi menyebabkan produknya kurang dikenal oleh masyarakat luas.
“Saya berharap pelaku UMKM ini tetap menjaga kualitas dan kemasan produk agar para konsumen yang datang membeli tidak kecewa. Melalui kegiatan inilah usaha pemerintah mempromosikan dan mengenalkan produk. Ketika berkembang dengan baik, maka diharapkan mampu mengurangi angka pengangguran. Sesuai dengan Nawa Hati yang menjadi prioritas Bupati dalam mengurangi kemiskinan,” ujar Andjar. (*)