Hadapi Deltras, Pemain Persekabpas Diminta Tampil Tanpa Beban

1268

Bangil (wartabromo.com) – Persekabpas  akan tampil di babak semifinal Liga 3 Jawa Timur 2018, Minggu (26/8/2018). Arek-arek Pasuruan pun diminta bermain lepas saat menghadapi Deltras Sidoarjo di Stadion R. Soedarsono, Pogar, Bangil.

“Iya pokoknya tampil tanpa beban, kemarin waktu latihan juga sudah saya sampaikan ke pemain,” ujar Kasianto.

Menjamu Deltras, skuadnya akan tampil dengan kekuatan penuh. Tidak ada satupun pemain Persekabpas yang absen.

Pemain belakang, Joko Supriyanto, akan kembali tampil setelah menjalani hukuman larangan bermain sebanyak dua kali akibat kartu merah, saat melawan Persesa Sampang, dibabak 16 besar.

Kasianto menambahkan, timnya akan mewaspadai para barisan depan tim lawan. Mereka adalah tiga pemain senior yang menjadi tumpuan Deltras dalam membangun serangan.

“Tiga pemain senior mereka, kita waspadai, aliran bola kepada mereka juga,” terangnya.

Deltras Sidoarjo, dalam laga away kali ini, tanpa diperkuat dua bek andalannya, Akmal Fakhri dan Galuh Maulana. Akmal mengalami cedera ACL pada lutut kanan. Sementara Galih mengalami patah tulang clavicula. Hal itu terjadi setelah Galih berbenturan dengan pemain Persiba dalam Piala Indonesia.

Persekabpas dan Deltras, sempat bertemu pada perebutan tempat ketiga Liga 3 Jatim musim lalu. Rico dkk bertekuk lutut usai kalah 2-0 di Stadion Brawijaya, Kediri. (wil/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.