Airlangga Hartarto Sebut Presiden Dukung Khofifah-Emil di Pilkada Jatim

1473

Probolinggo (wartabromo.com) – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) disebut-sebut mendukung pasangan cagub-cawagub Jatim, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak. Sosok Khofifah yang pernah sebagai menteri Jokowi, menjadi dalihnya.

Klaim dukungan Presiden kepada pasangan nomor urut 2 di Pilkada Jatim itu, disampaikan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, saat menghadiri kampanye akbar, di Stadion Bayuangga Kota Probolinggo, Sabtu (23/06/2018).

“Kami mendukung penuh Bu Khofifah untuk maju sebagai calon Gubernur Jawa Timur ini, begitu pula Pak Presiden,” kata Airlangga.

Sosok lain yang diucapnya mendukung Khofifah-Emil ini Oesman Sapta Odang Ketua Umum Partai Hanura.

Menurutnya, Khofifah sudah saatnya menduduki jabatan Gubernur Jatim, mengingat sudah beberapa kali Khofifah gagal. Dengan kekuatan dan pengalaman yang telah dimiliki, Khofifah-Emil merupakan pasangan yang seharusnya didukung.

“Saya dan pak Oesman berada disini untuk memenangkan bu Khofifah, ini kampanye terakhir, pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur sangat bagus bahkan di atas pertumbuhan ekonomi nasional, sehingga sangat potensial, merupakan basis juga bagi pemilu 2019 nanti,” tambahnya.

Sementara Khofifah menuturkan, pada kampanye terakhir dari 126 hari yang di jadwalkan oleh KPU Jawa Timur tersebut, ia mengungkapkan apresiasi pada masyarakat yang telah menunjukkan dukungan kepadanya.

“Saya sangat berterimakasih pada masyarakat, ini kampanye yang terakhir dan besok sudah hari tenang, kampanye terakhir ini di Probolinggo karena memang zonanya, KPU menetapkan Kampanye terakhir bagi kami antara Pasuruan- Banyuwangi. Yang terdekat Pasuruan dan Probolinggo, sehingga digelar di Probolinggo,” tuturnya. (fng/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.