Pasuruan (wartabromo.com) – Kunjungan Presiden RI, Joko Widodo ke Pasuruan, berubah. Perubahan waktu tersebut, terkonfirmasi bergeser 2 jam lebih lambat dari jadwal sebelumnya.
Bergesernya waktu kunjungan tersebut terkonfirmasi, oleh pihak Pondok Peaantren Bayt Al-Hikmah ataupun tim pengamanan, dari pihak kepolisian.
Dijadwalkan pada Sabtu (12/5/2018) hari ini, Presiden RI Joko Widodo beserta Ibu Negara Irianan Joko Widodo tiba di Pasuruan. Dalam agenda terbarunya, Presiden Jokowi dijadwalkan tiba di Pasuruan pukul 13.00 WIB. Kurang dari satu jam rombongan bergeser menuju Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah untuk menghadiri acara peresmian Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), pembagian sertifikat wakaf dan peresmian Ummart.
Selanjutnya Presiden beserta rombongan menuju GOR Sasana Krida, Kabupaten Pasuruan pukul 15.55 WIB, untuk melakukan penyerahan sertifikat tanah.
Baca juga :
[Presiden Jokowi Berkunjung ke Pasuruan 12 Mei 2018, Berikut Jadwal Lengkapnya]
[5.940 Sertifikat Tanah akan Dibagikan Jokowi di Pasuruan]
Sebelumnya, Presiden Jokowi landing dari Jakarta pukul 08.00 WIB dan tiba di Pasuruan sekitar pukul 09.30 WIB. Setelah perubahan, jadwal terbang Presiden Jokowi pukul 10.00 WIB dan tiba di Pasuruan sekitar pukul 11.30 WIB.
Berikut update jadwal Rencana kunjungan Presiden RI, Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo :
- 10.00 WIB, Lepas Landas menuju Kab. Sidoarjo, Prov. Jawa Timur;
- 11.20 WIB, Tiba di Bandara Internasional Juanda, Kab. Sidoarjo;
- 11.30 WIB, Menuju RM Nikmat Rasa, Pasuruan;
- 13.00 WIB, Tiba di RM Nikmat Rasa (Makan Siang bersama);
- 13.45 WIB, Menuju Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah, Kota Pasuruan;
- 14.05 WIB, Tiba di Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah, Kota Pasuruan;
- 14.25 WIB, Menuju tempat acara;
- 14.28 WIB, Tiba di tempat acara Peresmian Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) go to Pesantren dan Ummart serta penyerahan sertifikat wakaf;
- 15.25 WiB, Acara selesai;
- 15.35 WIB, Menuju Ummart dengan berjalan kaki;
- 15.40 WIB, Tiba di Ummart (Penandatanganan Prasasti Peresmian Ummart dan peninjauan);
- 15.55 WIB, Menuju GOR Sasana Krida, Jln. Raya Raci-Bangil, Kab. Pasuruan;
- 16.25 WIB, Tiba di GOR Sasana Krida, acara Penyerahan Sertipikat Tanah untuk rakyat oleh Presiden Republik Indonesia;
- 17.25 WIB, Acara selesai;
- 17.35 WIB, Menuju Bandara Internasional Juanda, Kab. Sidoarjo;
- 19.15 WIB, Tiba di Bandara Internasional Juanda, Kab. Sidoarjo;
- 19.25 WIB, Lepas landas menuju Jakarta.
(wil/ono)