Labfor dan Inafis ke PT Liman Jaya, Cari Kepastian Karyawan Hilang saat Kebakaran

10215

Gempol (wartabromo.com) – Tim Labfor Polda Jatim kembali datangi lokasi kebakaran PT Liman Jaya di Kepulungan, Gempol, Kabupaten Pasuruan, Rabu (28/2/2018). Selain melakukan pemeriksaan lanjutan, tim Labfor diperkirakan untuk memastikan dugaan hilangnya karyawan saat kebakaran terjadi.

Dalam pencarian tersebut, Tim Labfor Polda Jatim di damping oleh Indonesia Automatic Finger Print Identification System(INAFIS) Polres Pasuruan. Hal ini untuk membantu mengidentifikasi TKP (Tempat Kejadian Perkara) di gudang seluas 100 meter x 50 meter ini.

Dalam rangkaiannya, petugas terlihat serius meneliti tiap sudut gudang. Beberapa kali terlihat material pada puing kebakaran diteliti dan beberapa lainnya melakukan perekaman, salah satunya dengan kamera foto.

Beberapa pihak menyebut, selain melakukan upaya pemeriksaan lanjutan, kedatangan tim ini juga untuk memastikan adanya korban yang mengemuka pasca kebakaran.

Sampai saat ini, kasus hilangnya karyawan bernama Muh. Alfir Ridhoi (38) asal Wonorejo, Pasuruan itu, masih belum diketahui kepastiannya.

Sementara itu, sampai saat ini keluarga korban masih menunggu hasil dari pencarian ini. Selain itu, sebuah motor korban juga masih terparkir di halaman Gudang Packing PT Liman Jaya.

Diwartakan sebelumnya, Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jatim masih belum menemukan tanda-tanda adanya korban kebakaran di PT Liman Jaya pada pencarian Selasa (27/2/2018). Bukan hanya melakukan pencarian korban, tim labfor Polda Jatim juga mencari kronologi terjadinya kebakaran, sejak Selasa pagi jam 10.00 WIB kemarin. (may/ono)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.