Gempol (wartabromo.com) – PT Liman Jaya menyebut akan bertanggung jawab dalam proses pencarian karyawannya yang hilang saat kebakaran. Hal ini disampaikan saat perusahaan berkunjung ke rumah M. Alfir Ridhoi (38) di Wonorejo, Kabupaten Pasuruan.
‘Kemarin sore (27/2/2018), 2 mobil perusahaan datang ke rumah, bilang ke keluarga, Jangan ikut dalam proses pencarian, ini semua tanggung jawab perusahaan,” kata Mukhlis, adik Ridhoi, Rabu (28/2/2018).
Pernyataan pihak manajemen PT Liman Jaya tersebut sama dengan yang disampaikan kepada Kepala Desa Jatigunting, saat berkunjung tadi pagi.
Selain ‘larangan’ libatkan diri dalam pencarian, pihak keluarga sebelumnya juga sempat diminta oleh pihak pabrik untuk tidak melapor ke pihak kepolisian, terkait dengan keberadaan Ridhoi, yang misterius.
Diwartakan sebelumnya, Kades Jatigunting, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan datangi PT Liman Jaya. Ia ingin pastikan nasib warganya, Alfir Ridhoi, yang dikabarkan hilang saat kebakaran gudang pabrik tekstil ini segera ditemukan.
Sementara itu, Tim Labfor Polda Jatim kembali datangi lokasi kebakaran PT Liman Jaya di Kepulungan, Gempol, Kabupaten Pasuruan, Rabu (28/2/2018). Selain melakukan pemeriksaan lanjutan, tim Labfor yang didampingi INAFIS diperkirakan untuk memastikan dugaan hilangnya karyawan saat kebakaran terjadi. Anda bisa melihat video liputannya pada tautan berikut ini.(fik/may)