Probolinggo (wartabromo.com) – Ketua Majelis Tinggi Partai Berkarya, Hutomo Mandala Putra (Tommy) melakukan safari politik ke sejumlah pesantren di Kabupaten Probolinggo, Minggu (29/10/2017). Kunjungan ini, diduga sebagai ajang tebar pesona dan menaikkan popularitasnya menjelang pesta demokrasi 2019 nanti.
Selama sehari di Kabupaten Probolinggo, pria yang akrab dipanggil Tommy Soeharto ini, mengunjungi tiga pesantren dan Bupati Probolinggo. Tommy mengatakan, kedatangan dirinya bukan semata-mata ingin mencari dukungan. Meski partainya telah resmi mendaftar ke KPU untuk mengikuti pemilihan umum pada 2019 mendatang. Akan tetapi, kedatangan dirinya tidak lain hanya bersilaturrahmi kepada para habiab dan ulama di Probolinggo.
“Tidak ada kaitannya dengan politik, kedatangan saya ini pertama memenuhi undangan haul ini dan saya juga ada keinginan sejak dulu, ingin bertandang ke sejumlah ponpes di Prooblinggo,” ujarnya kepada wartawan.
Kunjungan pertama adalah ke Pondok Pesantren (Ponpes) Ahlussunnah Wal Jamaah, di Desa Brani Wetan, Kecamatan Maron. Di tempat ini, Tommy menghadiri haul Al-Habib Husein bin Hadi Al-Hamid.
Selepas menghadiri haul, Tommy bertolak ke Ponpes Syekh Abdul Qodir Al Jailani, di Desa Rangkang, Kecamatan Kraksaan. Di ponpes yang diasuh oleh KH. Hafid Aminuddin itu, Tommy menghadiri haul kedua orangtuanya, yakni mantan Presiden Soeharto dan Siti Hartinah (Tien Soeharto), yang diselenggarakan oleh pesantren tersebut.
Kunjungan ketiga Tommy adalah ke Ponpes Raudlatul Jannah, Desa Klaseman, Kecamatan Gending. Di pesantren ini, Tommy bersilaturrahmi ke pengasuh yakni Umi Toha ini. Dari situ, Tommy bersilaturahmi ke Pesantren Umi Toha. Yayasan Keluarga Cendana pernah membangun masjid di kompleks pesantren ini, untuk mengenang Nyonya Tien Soeharto.
Kunjungan terakhir yang dilakukan oleh Tommy adalah bertemu Bupati Probolinggo di Pendapa atau rumah dinas Bupati Probolinggo. Di tempat ini, Tommy disambut Hasan Aminuddin, suami Bupati Probolinggo P. Tantriana Sari.
Ayah dari Dharma Mangkuluhur dan Gayanti Hutami ini, juga sedikit menyinggung Pilgub Jatim. Dimana pada kunjungan ke Ponpes Ahlussunnah Wal Jamaah, ia bertemu Saifullah Yusuf (Gus Ipul).
“Saya kira partai berkarya secara informal iya (mendukung Gus Ipul), tapi secara formal belum. Bukan, kami hanya ngobrol-ngobrol saja, tidak ada ke arah politik,” tandasnya. (cho/saw)