Pasuruan (wartabromo.com) – “Tiap hari, membaca dan menghafal Alquran,”. Kalimat itu muncul pertama kali dari Ismaya Balgis, hafidz Alquran terbaik pertama kategori B di lomba Hafid Anak Pasuruan (HAP) Piala Bupati oleh WartaBromo pada 23-24 September 2017.
Menurut bocah perempuan sebelas tahun ini, tidak ada alasan untuk tidak melafadz dan menghafal Alquran setiap hari.
Sehingga menghadapi HAP kali ini, Bocah kelas 1 MTs Miftahul Ulum Grogol, Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan itu, tidak mempersiapkan diri secara khusus, tetap belajar dan beraktifitas seperti hari-hari biasa.
“Setiap harinya juga tidak mesti. Kadang subuh, maghrib juga bisa. Sehari sekali pokoknya,” ujar Balgis, yang berasal dari Lebak, Kecamatan Winongan ini.
Agil (41), ayahanda Balgis, di gedung serbaguna Pemkab Pasuruan tidak dapat menyembunyikan sukacita dan bangganya. Ia mengungkapkan, selama hampir tiga tahun ini, Balgis diakui aktif belajar mulai melafadz hingga menghafal Alquran.
“Tekun Tahfidz sudah dimulai sejak kelas 5 SD. Sejak lulus TPQ,” ujar Agil sambil menggandeng tangan adik perempuan Balgis yang menjadi hafidz anak terbaik pertama kategori B lomba hafidz Anak Pasuruan (HAP) Piala Bupati 2017.
Sebagaimana anak-anak lainnya, Balgis dikatakan tidak berbeda dengan lainnya. Hanya saja putrinya itu disiplin dan rajin bilamana sudah waktunya ‘menyentuh’ Alquran.
Dilanjutkan, putri pertamanya itu kian konsen setelah menjadi juara kedua pada lomba hafidz tingkat SD se-Kecamatan Winongan. Bahkan semangatnya semakin berlipat belajar sebagai hafidz, setelah tahun lalu merebut juara pertama di ajang serupa level kabupaten.
“Selama ini memang belajar tahfidz di (pesantren) Podokaton. Makin gigih setelah tahun lalu juara juga,” imbuh Agil.
Sekilas wajah ceria Balgis tergambar, saat menerima ucapan selamat dari salah satu orangtua peserta lain. Terlihat rasa kepercayaan diri dari sang bocah terbaik pertama di ajang HAP oleh WartaBromo ini.
Sementara itu, di kelompok A pada lomba HAP merebut piala Bupati 2017 ini, dewan hakim memberikan posisi terbaik pertama kepada Zahrina Zahwa, mewakili SDN Pekangkungan Gondang Wetan.
Sedangkan Khabibi Abdur Rohman dari TPQ Darus Salam Pakijangan Wonorejo, didaulat menjadi yang terbaik pada kategori Tartil Al qur’an.
Berikut hafidz cilik terbaik pada ajang HAP 2017 :
HAP 2017 Kategori Tartil Al qur’an :
Terbaik 1, Khabibi Abdur Rohman dari TPQ Darus Salam Pakijangan Wonorejo;
Terbaik2, Nur Indah dari SDN Tebas Gondang Wetan;
Terbaik 3, Ahmad Farhan dari MI Islamiyah Nidhomiyah.
HAP2017 Kategori Hifdzil Qur’an A :
Terbaik 1, Zahrina Zahwa SDN Pekangkungan Gondang Wetan;
Terbaik 2, Amelia Nur Sakinah SDN Plus Al Munawwar Gempol;
Terbaik 3, Arini Nur Hidayah TPQ Al Hidayah Gondang Wetan.
HAP 2017 Kategori Hifdzil Qur’an B :
Terbaik 1, Ismaya Balgis dari Winongan;
Terbaik 2, Firdausi Nuzula dari Ponpes Assalam Parasrejo Pohjentrek;
Terbaik 3, Umrotul Hasanah dari Madin Nurul Islam Tebas Gondang Wetan.
(ono/ono)