Pasrepan (wartabromo.com) – Rencana penguatan akses untuk pengembangan wisata Gunung Bromo sudah mulai ditunjukkan diantaranya dengan membuka sub Terminal Pasrepan pada Senin (19/62017) sore tadi.
Heri Yitno, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan menjelaskan nantinya pemanfaatan sub terminal tersebut bisa multi fungsi, karena juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana menggelar produk lokal Kabupaten Pasuruan.
Secara detail pembangunan sub terminal ini difungsikan untuk transit mobil penumpang umum dengan trayek Pasrepan – Kota Pasuruan, terutama nanti digunakan untuk transit bus pariwisata yang bertujuan ke Gunung Bromo.
“Tahun depan kan sebagai tahun kunjungan wisata Kabupaten Pasuruan sesuai dengan visi misi Bupati, dan dengan adanya sub terminal ini nanti pengunjung yang akan ke Bromo bisa berbelanja disini,” ujar Heri Yitno.
Sementara sarana penunjang lain seperti showroom pariwisata dan tempat untuk gelar produk unggulan masih dalam tahap perencanaan, lokasi untuk itu disebutkan oleh Heri sudah tersedia berada di bagian selatan area parkir.
“Nanti yang atas itu akan kita bangun showroom untuk menggelar produk unggulan Kabupaten Pasuruan serta pusat informasi pariwisata,” lanjut Kepala Dinas Perhubungan, Heri Yitno.
Sub terminal Pasrepan ini sendiri dilengkapi dengan 23 kios yang bisa dimanfaatkan oleh warga untuk menggelar dagangannya, dimana lokasi sub terminal tersebut menyatu dengan pasar buah Pasrepan.
Dengan dibukanya sub terminal Pasrepan ini diharapkan bisa membantu untuk peningkatan ekonomi warga, dimana dengan adanya sub terminal wisatawan bisa transit terlebih dahulu sebelum menuju ke gunung bromo. (har/ono)