Jasad Dodi Ditemukan, Kondisi Mengenaskan

1237

Tiris (wartabromo) – Setelah dilakukan pencarian secara intensif selama tiga hari, jasad Dodi (18), akhirnya ditemukan. Jenazah pemuda ini ditemukan tim SAR terapung di perairan Ranu Segaran, Desa Segaran, Kecamatan Tiris, sekitar 50 meter dari lokasi awal tenggelam.

Pencarian korban tenggelam.
Pencarian korban tenggelam.

Kapolsek Tiris AKP Wijaya mengatakan pada proses pencarian jasad Dodi, warga Desa Roto, Kecamatan Krucil, yang memasuki hari ketiga terus diintensifkan. Usaha pencarian yang dilakukan Tim Basarnas, BPBD Kabupaten Probolinggo dan Polsek Krucil, akhirnya berbuah hasil.

Saat melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu karet, petugas melihat benda mengapung. Posisi benda ini sekitar 50 meter dari tempat Dodi tenggelam. Setelah didekati, benda mengapung itu ternyata jasad Dodi.

“Ditemukan sudah dalam kondisi yang mengenaskan, tubuhnya mengelupas karena proses pembusukan,” ujar AKP Wijaya.

Oleh petugas, jasad Dodi kemudian dievakuasi ke pinggir Ranu Segaran. Sementara untuk kepentingan penyidikan, jasad itu kemudian dibawa ke RSUD Waluyo Jati Kraksaan guna diotopsi. “Jenazahnya kemudian kami serahkan ke orang tua korban untuk dikebumikan,” tandas mantan Kapolsek Sukapura ini.

Sebagaimana diwartakan, pada Selasa (18/10/2016) sore, seorang pengunjung Ranu Segaran tenggelam. Diduga korban bergurau dengan teman, saat berwisata menggunakan betek (sampan bambu) dan terjatuh di perairan ranu tersebut.

Saat itu, korban Dodi mandi di Ranu Segaran bersama tiga teman satu kampung, yakni Fauzan (18), Fauzi (14), dan Andri (13). Saat itu, bersama tiga rekannya mandi ditepi ranu. Kemudian keempat orang ini menggunakan betek untuk menuju ke tengah ranu. Sekitar 10 meter dari pinggir ranu, sambil bergurau Dodi melakukan gerakan meloncat dari atas tepi betek. (saw/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.