Sopir Truk: Fortuner Masuk ke Jalur Kanan, Lalu… Brak!

822

Pasuruan (wartabromo) – Polisi masih melakukan penyelidikan penyebab kecelakaan truk bernopol N 8716 UB dan Toyota Fortuner bernopol AD 7354 JB di Jalan Ir. Juanda, Kota Pasuruan. Dua penumpang Fortuner kritis dalam kecelakaan ini, sedangkan seorang lagi terluka ringan.

IMG_20160921_191512Menurut penuturan sopir truk yang tak menderita luka serius dalam kecelakaan tersebut, Umar (43), warga Pasuruan, kecelakaan karena Fortuner masuk ke jalur berlawanan.

Umar mengatakan, truk yang disopirinya baru keluar dari arah utara dari perempatan. Saat melaju pelan ke arah timur dengan kecepatan pelan, datang dari arah berlawanan Fortuner yang masuk jalur kanan.

“Dia masuk jalur kanan, melaju kencang. Saya dim berkali-kali tapi gak mau minggir. Akhirnya brak,” kata Umar.

Akibat tabrakan, Fortuner terpelanting hingga berbalik arah. Sementara truk menyerempet kendaraan roda tiga bermuatan batu koral.

Fortuner hancur di bagian depan dan dua penumpangnya, Wahyu, sopir dan Alin Santoso, penumpang, mengalami luka parah. Sementara satu lagi terluka ringan.

“Truk saya lalu menyerempet tosa (kendaraan roda tiga) hingga terbalik,” katanya.

Sopir kendaraan roda tiga dan dirinya tak mengalami luka serius dalam kecelakaan ini.

Kasatlantas Polres Pasuruan Kota, AKP Hari Subagyo mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan kasus kecelakaan ini.

Evakuasi kendaraan yang berada di tengah jalan berlangsung lama sehingga sempat terjadi kemacetan panjang di jalur Pasuruan – Probolinggo. (fyd/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.