Ratusan Warga Demo Proyek Gas di Semare Tuntut Kompensasi

1157

Kraton (wartabromo) – Warga Desa Semare, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan berujukrasa di lokasi proyek Husky CNOOC Madura Limited (HCML) di desa setempat. Mereka mendesak proyek dihentikan sebelum memberikan kontribusi yang nyata pada warga.

Ratusan warga terdiri dari pria, wanita dan anak-anak ini berjalan dari titik kumpul menuju proyek. Sepanjang perjalanan mereka berorasi menolak proyek.

Sejumah spanduk dan poster tuntutan dibentangkan. Begitu sampai depan proyek, warga langsung menggelar orasi.

“Kami menuntut proyek ini dihentikan jika tak ada kontribusi jelas pada warga. Selama ini warga tidak pernah dilibatkan,” tandas Rosidi, korlap aksi.

Rosidi mengatakan, warga menuntut agar perusahaan yang akan mengambil manfaat di lapangan gas tersebut memberikan kontribusi pada warga.

“Sebelum itu dilakukan, kami menolak tegas proyek. Warga juga mendesak Pemkab jangan asal memberi izin,” tandasnya.

Lapangan gas BD di pesisir Semare yang dibangun HCML rencananya untuk menyalurkan gas dari Blok Madura Strait ke sejumlah perusahaan diantaranya ISAR Gas dan PGN.

Aksi warga ini berlangsung kondusif karena polisi menerjunkan 1 SKK petugas untuk mengamankan. Hingga aksi berakhir, tak ada perwakilan perusahaan yang menemui mereka.

“Warga mendesak kompensasi Rp 12 juta per kepala keluarga,” kata Kabag Opr Polres Pasuruan Kota Kompol Sutiswono. (fyd/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.