Puluhan Hiu Tutul Masih Berkeliaran di Pasuruan

638

Panggungrejo (wartabromo) – Kawanan hiu tutul datang ke perairan Pasuruan sejak awal Juli lalu. Hingga saat ini puluhan satwa yang sering disebut hiu paus itu masih berkeliaran di perairan ini dan belum menunjukkan akan pergi.

Puluhan hiu tutul masih terpantau di perairan dangkal. Ikan raksasa pemakan plankton ini tampak ‘kerasan’ di perairan Pasuruan, kata Petugas Satpol Air Pasuruan, Bripka Wanto.

Menurut dia, masih terdapat puluhan hiu tutul yang terlihat. “Masih ada puluhan hiu tutul yang terpantau,” katanya Sabtu (6/8/2016).

Perairan Pasuruan selalu didatangi puluhan hiu tutul bulan Juli – Agustus – September. Mereka menuju perairan hangat di mana terdapat banyak sumber makanan.

“Para nelayan juga sudah terbiasa dengan kehadiran hiu tutul. Selain tidak buas, satwa-satwa ini sangat bersahabat dengan nelayan. Selama ini belum ada satu kejadian fatal yang disebabkan hiu tutul,” kata Wanto.

Selain di Pasuruan, kawanan hiu tutul juga sering datang ke Perairan Bentar, Probolinggo. (fyd/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.