Kadis Bina Marga : Jembatan Rusak Banjarsari Bukan Aset Pemkab

971

IMG-20160502-WA0069Sumberasih (wartabromo) – Jembatan penghubung di Desa Banjarsari Kecamatan Sumberasih yang digunakan siswa menuju ke sekolah ternyata tercatat sebagai aset pabrik gula (PG) Wonolangan.

Hal itu ditegaskan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga setempat Rachmad Waluyo kepada wartabromo.com.

Menurutnya, jembatan itu merupakan jembatan lori pengangkut tebu PG Wonolangan yang sudah tidak terpakai. Kemudian dipergunakan oleh warga sekitar sebagai jembatan penghubung desa dalam beraktivitas.

“Jembatan itu masih tercatat sebagai aset PG, sehingga kami tidak punya wewenang untuk memperbaikinya. Karena jika diperbaiki akan menjadi persoalan dalam pelaporan aset itu sendiri,” ujar Rachmad, Senin (2/5/2016).

Ia mengatakan Pemkab Probolinggo tidak tutup mata terkait kesulitan warganya. Melalui dinas yang dipimpinnya, ia berusaha agar aset PG itu dihibahkan ke Pemkab, sehingga dapat diperbaiki. Bahkan usaha itu sudah dilakukan sejak 2013 lalu, namun sampai saat ini belum ada titik terang.

Sebagaimana diwartakan, siswa SDN Banjarsari 2 Sumberasih harus menantang maut untuk bersekolah. Karena jembatan yang biasa dilewati kondisinya sudah tidak layak. Selain kondisi jembatan miring, bambu dan kayu penyangga rapuh. (saw/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.