Tim Ahwa Tetapkan KH. Muzakki Birrul Alim Sebagai Rois Syuriah PCNU

1544

IMG_20160424_132615Pohjentrek (wartabromo) – Setelah melalui proses musyawarah dan mufakat oleh Tim Ahlul Halli Wal ‘Aqdi (Ahwa) yang sudah dipilih sebelumnya, KH. Muzakki Birrul Alim akhirnya ditetapkan sebagai Rois Syuriah PCNU Kabupaten Pasuruan periode 2016 – 2021 dalam Konferensi Cabang NU Kabupaten Pasuruan, Minggu (24/4/2016).

“Setelah melalui proses musyawarah oleh Tim Ahwa yang sudah ditetapkan sebelumnya. Kami akhirnya memutuskan bahwa Rois Syuriah PCNU Kabupaten Pasuruan periode 2016 – 2021 adalah KH. Muzakki Birrul Alim, ” kata Habib Abu Bakar Assegaf, Tim Ahwa dalam sidang penetapan Rois Syuriah di Gedung Graha PCNU Kabupaten Pasuruan.

Tim Ahwa yang terdiri dari Habib Taufiq bin Abdul qodir Asegaf ; KH Nawawi Abdul Jalil (Sidogiri) ; KH. M. Subadar ; KH Abdurahman Syakur dan Habib Abu Bakar Assegaf.

Bak gayung bersambut, KH. Muzakki Birrul Alim akhirnya menyatakan kesediaannya dan menandatangani pakta integrasi NU untuk menjalankan jamiyah Nahdlatul Ulama tanpa terlibat dalam politik praktis.

“Saya tidak menolak, ” ujar KH. Muzakki Birrul Alim.

Untuk diketahui, KH. Muzakki Birrul Alim sebelumnya menjabat sebagai Wakil Rois Syuriah PCNU Kabupaten Pasuruan periode sebelumnya.

Selanjutnya, usai penetapan Rois Syuriah PCNU Kabupaten Pasuruan, sidang pleno dilanjutkan dengan pencalonan Ketua Tandfidziyah PCNU Kabupaten Pasuruan.

Hingga beriya ini ditulis sidang pleno pemilihan Ketua Tandfidziyah PCNU masih berlangsung. (yog/yog)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.