Inspektorat Kabupaten Pasuruan Kekurangan Auditor

885

IMG_20160323_183402Prigen (wartabromo) – Dibandingkan dengan objek pemeriksaan yang mencapai 550, Inspektorat Kabupaten Pasuruan harus bekerja keras melakukan tugasnya. Selain fungsi pengawasan inspektorat juga memiliki fungsi pembinaan.

“Kami hanya memiliki 14 auditor. Harus menangani 203 objek pemeriksaan di luar desa, ditambah desa yang mencapai 340,” kata Kepala Inspektorat Kabupaten Pasuruan, Dwitono Minahanto, dalam Seminar Mengawal Dana Desa yang digelar Pemerintah Kabupaten Pasuruan dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pasuruan, di Hotel Tretes Raya, Prigen, Rabu (23/3/2016).

Meski jumlah auditor minim, Dwitono memastikan seluruh objek pemeriksaan akan mendapat giliran diperiksa.

“Nggak usah takut kalau diperiksa Inspektorat. Karena fungsi inspektorat selain memeriksa juga memberi pembinaan,” jelasnya.

Seminar tersebut dihadiri ratusan kepala desa se-Kabupaten Pasuruan.

Seminar ini diharapkan membuat kepala desa selaku kuasa pengguna anggaran dana desa lebih berhati-hati dalam penggunaan dana. Seminar juga diharapkan memberikan bekal tehnis dan yuridis kepada kepala desa. (fyd/fyd)

 

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.