Hakim Vonis Bebas Komisaris PT PaMi

900
Suasana sidang praperadilan kasus PT PaMi di PN Pasuruan, beberapa bulan lalu. WARTABROMO

Surabaya (wartabromo)– Rangkaian drama kasus dugaan korupsi pembentukan PT Pasuruan Migas (PaMi) akhirnya berakhir. Dalam sidang yang berlangsung Jumat (5/1/2016), pengadilan tindak pidana korupsi (tipikor) Surabaya, akhirnya memvonis bebas Muhaimin, selaku Komisaris PT PaMi.

Majelis hakim yang diketuai Tahsin, dengan anggota Gatot Nurmayanto dan Sukadi itu menyatakan, terdakwa  terbukti tidak bersalah dan dinyatakan bebas dari segala dakwaan yang didakwakan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Diketahui, pada sidang sebelumnya, Muhaimin didakwa melakukan tindak korupsi terkait pembentukan PT PaMi.

Atas perbuatannya itu, JPU pun menuntut terdakwa dengan hukuman 15 tahun penjara dengan denda Rp 10 miliar subside 6 tahun penjara. “Putusannya bebas. Majelis hakim menyatakan terdakwa tidak bersalah,” kata Suryono Pane, penasihat hukum terdakwa, sesaat setelah sidang yang berlangsung sekira pukul 15. 00, itu. (fyd/rur)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.