Bangil (wartabromo) – Menjelang pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Pasuruan, ratusan calon Kades berikrar siap menang dan kalah di Alun – alun Bangil, Jumat (13/11/2015) pagi.
Mereka adalah calon Kepala Desa yang sudah dinyatakan lolos seleksi dan siap bertarung dalam Pilkades 28 Nopember mendatang.
Pembacaan ikrar siap menang dan kalah tersebut disampaikan di sela – sela kegiatan apel pengamanan Satuan Pelindung masayrakat (Satlinmas).
Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf yang memimpin jalannya apel meminta agar setiap calon Kades saling menjaga kondusifitas daerahnya termasuk berkoordinasi dengan Linmas yang ada di daerah setempat.
“Linmas sebagai komponen masyarakat harus mampu membantu aparat keamanan dalam hal mendeteksi dini hal-hal yang bisa mengganggu stanilitas keamanan, ” ujar Irsyad.
Menurutnya, semua pihak diminta untuk saling bekerjasama dan berkoordinas untuk mewaspadai daerah-daerah rawan yang bisa memicu konflik dan bertujuan untuk menggagalkan pelaksanaan pilkades.
Usai apel, Bupati Pasuruan menyalami satu persatu calon Kepala Desa dari 49 Desa di 21 Kecamatan di Kabupaten Pasuruan.
Selain diikuti jajaran linmas dari masing-masing desa yang akan menjalankan pilkades, apel gelar pasukan pengamanan Pilkades serentak juga diikuti jajaran samping seperti kepolisian. (egy/yog)