Jamaah Aboge Rayakan Idul Adha Hari Ini

664

abogeLeces (wartabromo) – Ratusan jamaah Aboge di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur merayakan hari raya Idul Adha pada Jumat pagi (25/9/2015) ini. Pelaksanaan lebaran jemaah ini berselisih sehari hari dari penetapan pemerintah. Jama’ah Aboge mengggunakan perhitungan tahun hijriah yang dipadu dengan kitab primbon jawa kuno dalam penetapan Idul Adha.

Jamaah Aboge Probolinggo melaksanakan sholat id masjid Al Barokah, Dusun Krajan Desa Sumber Wuluh Kecamatan Leces. Pelaksanaan sholat id berlangsung khusuk. Perayaan Idul Adha ini berlangsung aman.

“Tidak ada masalah antara kami dengan warga yang lain, kami tetap rukun dan saling menghargai,” tutur Mahmud Sugiharto, salah satu jamaah.

“Perhitungan aboge sekarang ini satu hari dari 10 Dzulhijjah,” kata Buri Bariyah, kyai jamaah aboge.

Usai sholat id, para jemaah saling bersalaman dan dilanjutkan dengan makan bersama didalam masjid, sambil mendengarkan bunyi petasan.

Di Kecamatan Leces, selain Desa Sumber Wuluh jemaah aboge juga tersebar di Desa Pondok Wuluh, Sumber Wuluh, dan Leces. Diperkirakan jumlah mereka mencapai 2.000 jiwa. (saw/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.