Kraksaan (wartabromo) – Kurang 2 tahun selesai dikerjakan, gedung sekretariat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo di Kraksaan, sudah merotoli. Bahkan keramik dinding gedung sisi Timur, terkelupas hingga jatuh menimpa mobil nopol N 1403 RK, milik Umi Nur Azizah, pegawai Dinas Pertanian (Disperta), Kamis (17/9/2015).
“Saya tidak tahu kejadiannya. Saya baru tahu, waktu hendak keluar. Ternyata mobil rusak, bodi peyok, kaca pintu depan bagian kanan pecah,” kata Umi Nur Azizah.
Menurut wanita berkerudung tersebut, dia sudah memarkir mobil sesuai ketentuan. Lokasi yang diparkiri mobilnya, termasuk tempat yang diperuntukkan.
Pantauan wartabromo.com, gedung yang dibangun pada 2012 dan menelan dana sebesar Rp 45,3 miliar itu, sudah banyak kerusakan. Sejumlah bagian gedung merotoli, seperti keramik dinding di sisi Timur dan Barat hingga lantai serta tangga gedung, rusak disana-sini.
Sementara, Kabag Umum Kabupaten Probolinggo, Hudan Syarifudin saat dikonfirmasi mengaku belum mengetahui kejadian itu. Ia mengatakan, gedung pemkab itu masih belum diserahkan pada pihak aset.
”Maaf pak, kami masih belum menerima secara resmi gedung itu. Belum ada penyerahan gedung itu. Sebaiknya yang bersangkutan melaporkannya ke pemborong,” tangkis Hudan. (saw/hrj)