Kraton (wartabromo) – Panglima Komando Militer V/Brawijaya, Mayjen TNI Eko Wiratmoko menanam padi bersama warga Desa Mulyorejo, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan, Rabu (28/1/2015).
Acara ini dihadiri sejumlah pejabat TNI AD diantaranya Komandan Korem Baladika Kolonel Arm Totok Imam dan Komandan Kodim Pasuruan Letkol Inf Hery Suprapto. Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf dan Walikota Pasuruan Hasani, juga hadir dalam acara yang dihadiri ratusan warga dan prajurit TNI AD ini.
Dalam kesempatan ini Bupayi Irsyad dan Walikota Hasani juga dikukuhkan sebagai warga kehormatan Kodam V/Brawijaya. Pangdam Eko sendiri yang menyematkan seragam loreng khas TNI AD sebagai tanda pengukuhan tersebut.
Pangdam menyatakan bahwa TNI AD mendukung penuh program swasembada beras yang dicanangkan pemerintah. Pihaknya akan mengerahkan seluruh prajurit untuk membantu petani terutama pengawasan distribusi pupuk subsidi di lapangan.
“Kita akan tindak tegas pelanggaran-pelanggaran seperti itu. Di Jember, Bondowoso dan Probolinggo sudah kita lakukan bersama Polri,” kata Eko.
TNI AD, kata dia, yakin swasembada pangan akan terwujud dengan sarat semua pihak mau bekerja keras. “Kalau nanti beras sudah berlimpah kita bisa ekspor,” pungkasnya. (fyd/fyd)