Golput Pilgub Jatim Tinggi, KPUD: Warga Kehilangan Harapan Perubahan

638
Ilustrasi

Kejayan (wartabromo) – Angka golput Pilgub Jatim di Kabupaten Pasuruan mencapai 43.26%. KPUD Kabupaten Pasuruan menyebut warga sudah jenuh dan kehilangan harapan akan hasil Pemilukada.

Hal itu disampaikan Komisioner KPUD Kabupaten Pasuruan, Insan Qoriawan usai rekapitulasi suara Pilgub Jatim, Rabu (4/9/2013).

“Masyarakat berpersepsi memilih atau tidak sama saja, tidak ada perubahan. Banyak masyarakat berpikiran seperti itu saat kita sosialisasi ke bawah,” katanya kepada wartawan.

Selain sudah kehilangan harapan akan menghasilkan pemimpin yang bisa membawa perubahan dan perbaikan, perasaan jenuh karena seringnya pemilukada juga menjadi faktor penyebab rendahnya semangat warga mendatangi tempat pemungutan suara. “Jenuh karena sering pemilu juga menjadi faktor,” jelasnya.

Menanggapi angka golput yang tinggi, ia mengelak disebabkan kurangnya sosialisasi. “Kita sudah maksimal lakukan sosialisasi. Anggarannya (sosialisasi) lebih kecil dari Pilbub,” tandas Insan.

Data dari KPUD, jumlah pemilih yang datang ke tempat pemungutan suara dalam Pilgub 29 Agustus lalu hanya 666.899 orang atau sekitar 56,74% dari total DPT 1.168.641 orang. Dari jumlah itu sebanyak 29.082 suara tidak sah. (fyd/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.